Sabtu, 22 Oktober 2016

Contoh - Contoh Surat Lamaran Pekerjaan yang Baik dan Benar

Contoh - Contoh Surat Lamaran Pekerjaan yang Baik dan Benar


Surat lamaran pekerjaan atau CV. Lamaran kerja adalah syarat yang harus di bawa saat akan melamar pekerjaan. Oleh karna itu surat lamaran pekerjaan harus di buat  sangat baik, karena kesan pertama dari sebuah surat lamaran kerja akan sangat menentukan langkah selanjutnya.

Artikel ini saya akan memberikan tips untuk membuat surat lamaran pekerjaan dan contoh surat lamaran pekerjaan , supaya anda dapat membuat surat lamaran kerja dengan baik dan benar agar cepat mendapatkan pekerjaan. 

Tips Membuat Surat Lamaran Pekerjaan
  • Pergunakan bahasa yang baik dan benar. Susun kalimat - kalimat surat lamaran kerja dengan baik dan benar jangan menggunakan bahasa gaul yang tidak patut dicantumkan
  • Tulislah dengan kalimat yang sopan. Gunakan kalimat yang sopan, dan jangan menggunakan kalimat yang terkesan menyombongkan diri. 
  • Usahakan menulis manual dengan rapi. Masih banyak perusahaan yang lebih menyukai surat lamaran kerja yang ditulis dengan manual menggunakan ballpoint, karena akan mudah menilai kepribadian seseorang dari hasil tulisan tangannya sendiri, pastikan  agar tidak kotor dan corat-coret dalam tulisan anda.
  • Siapkan dan lengkapi syarat-syarat dari perusahaan. Jangan lupa melengkapi surat-surat yang dibutuhkan ataupun disyaratkan dari peusahaan  
  • Lampirkan sertifikat pendukung lainnya. Jika ada sertifikat lain boleh saja ikut dilampirkan untuk menambahkan kriteria kemampuan anda, sehingga pihak HRD lebih mempertimbangkan anda

Inti dari  surat lamaran kerja terbagi atas 3 bagian, Yaitu  :
  • Bagian pembuka 
  • Bagian isi atau uraian
  • Bagian penutup

1.  Bagian Pembuka
Pada bagian ini terdiri atas sumber informasi lowongan pekerjaan yang diperoleh si pelamar, Bagian lowongan kerja yang ingin ditempati ( diinginkan si pelamar )

2. Isi atau Uraian
Pada bagian ini menjelaskan bahwa si pelamar kerja sudah memenuhi persyaratan yang diinginkan perusahaan, selain itu memberikan informasi biodata tentang usia, tempat tinggal, tempat tinggal serta keterampilan yang dimilikinya untuk menunjang posisi yang diinginkan.

3. Penutup
Bagian ini berisi harapan dari si pelamar kerja tentang proses selanjutnya dengan disertai pula ucapan terimakasih.


Berikut contoh Surat Lamaran Kerja  


Jakarta, 25 Oktober 2016

Hal : lamaran pekerjaan          

Kepada Yth.,
Bpk / Ibu Personalia 
PT. Sumberdharma Abadijaya
Jl. Kenangan Indah
Jakarta Pusat

Dengan hormat,
Sesuai dengan informasi adanya lowongan pekerjaan dari PT. Sumberdharma Abadijaya yang saya dapatkan dari harian Merdeka pada tanggal 21 Oktober 2016. Saya bermaksud untuk melamar pekerjaan dan bergabung ke dalam perusahaan yang Bapak / Ibu pimpin. Adapun bagian pekerjaan yang saya maksudkan adalah bagian Marketing dengan kode (MG) di perusahaan PT. Sumberdharma Abadijaya.

Berikut ini adalah data singkat saya
Nama                        : Anggita
Tempat / tgl. lahir       : Jakarta, 25 Juli 1994
Jenis Kelamin            : Perempuan
Pendidikan Terakhir   : S1 Manajemen Informatika
Alamat                       : Jl Pelipir No. 6
                                    Jakarta Selatan
Telepon (HP)              : 081201234567
Status                         : Belum Menikah

Dan saat ini saya dalam keadaan yang sehat dan dapat berbahasa Inggris dengan fasih. Kejujuran selalu saya utamakan dan latar belakang pendidikan saya sangat memuaskan, dan saya juga dapat mengoperasikan  komputer, baik itu Lotus Spreedsheet, MS Office Word, Excell, Access dan beberapa macam software perkantoran lainnya.

Sebagai bahan pertimbangan, saya lampirkan :
1. Daftar Riwayat Hidup
2. Foto copy ijazah S1
3. Foto copy transkrip nilai
4. Foto copy sertifikat kursus dan pelatihan
5. Pas photo  terbaru

Kesempatan wawancara dari Bapak / Ibu Personalia sangat saya harapkan agar saya dapat menjelaskan lebih rinci tentang potensi dan kemampuan saya untuk perusahaan yang Bapak / Ibu pimpin.

Demikian surat lamaran ini, Saya ucapkan terima kasih atas perhatian Bapak / Ibu personalia.


Hormat saya,


Anggita



Contoh Surat Lamaran Kerja



Jakarta, 25 Oktober 2016
Hal : Lamaran Pekerjaan

Kepada Yth.
Kepala Bagian Personalia / HRD
PT. Sumberdharma Abadijaya
Jl. Kenangan Indah
Jakarta Pusat

Dengan hormat,

Bpk. Amirudin, seorang asisten editor di PT. Sumberdharma Abadijaya, menginformasikan kepada saya tentang rencana pengembangan Departemen Finansial PT. Sumberdharma Abadijaya.
Sehubungan dengan hal tersebut, perkenankan saya mengajukan diri (melamar kerja) untuk bergabung dalam rencana pengembangan PT. Sumberdharma Abadijaya.
Mengenai diri saya, dapat saya jelaskan sebagai berikut :
Nama
: Cantik Jelita Sari
Tempat & tgl. lahir
: Jakarta, 28 Juli 1990
Pendidikan Akhir
: Sarjana Akuntansi Universitas Pajajaran Bandung
Alamat
: Jl. Indah No. 5  Jakarta Utara
Telepon, HP
: 021 - 654321, HP = 0812 34567
e-mail
: 1234@gmail.com
Status Perkawinan
: Belum Menikah.
 
Saat ini saya bekerja di PT. Maju Jaya, sebagai staff akuntansi dan perpajakan, dengan fokus utama pekerjaan di bidang finance dan perpajakan.

Sebagai bahan pertimbangan, saya lampirkan :
  1. Daftar Riwayat Hidup.
  2. Foto copy ijazah S-1.
  3. Foto copy sertifikat kursus/pelatihan.
  4. Pas foto terbaru.
Besar harapan saya untuk diberi kesempatan wawancara, dan dapat menjelaskan lebih mendalam mengenai diri saya. Seperti yang tersirat di resume (riwayat hidup), saya mempunyai latar belakang pendidikan, pengalaman potensi dan seorang pekerja keras.
Demikian saya sampaikan. Terima kasih atas perhatian Bapak.
                                                                                                                     Hormat saya,

                                                                                                                Cantik Jelita Sari
Sekian artikel saya tentang surat lamaran pekerjaan, semoga membantu bagi anda yang ingin melamar pekerjaan dan semoga sukses.

Rabu, 12 Oktober 2016

Proses Pengembangbiakan Hewan / Proses Tempat Pembuahan Janin







Teman-teman kali ini saya akan menulis tentang perkembangbiakan hewan dengan proses perkawinan. Perkembangbiakan generatif pada hewan diawali dengan perkawinan atau pembuahan. Pembuahan adalah peleburan antara ovum dengan sperma. Setelah terjadi pembuahan terbentuklah zigot. Zigot adalah sel telur yang telah di buahi. Selanjutnya zigot tumbuh menjadi janin, kemudian janin tumbuh menjadi anak atau individu baru.


Hewan dapat dikelompokan menjadi 3 (tiga) kelompok berdasarkan tempat pertumbuhan janinnya :

1. Perkembangbiakan hewan dengan melahirkan (Vivipar)
Ciri-cirinya sebagai berikut :
- Janin tumbuh di dalam rahim induk betina (masa kehamilan)
- Janin memperoleh makanan dari induknya dengan perantara tali pusat atau plasenta.
- Pertumbuhan janin relatif lambat.
- Bentuk tubuh anak yang lahir sama dengan bentuk tubuh induk.
- Mempunyai daun telinga
- Induk betina menyusui anaknya
Hewan menyusui anaknya disebut mamalia. Contohnya kambing, gajah, kucing, singa, tikus,kerbau.

2. Perkembangbiakan hewan dengan bertelur (Ovipar)
Ciri-ciri sebagai berikut :
- Janin tumbuh di luar tubuh induk betina tetapi di dalam telur bercangkang
- Janin memperoleh makanan dari cadangan makanan yang tersimpan dalam telur
- Janin tumbuh relatif cepat
- Bentuk tubuh anak umumnya sama dengan bentuk tubuh induknya
- Tidak mempunyai daun telinga
- Tidak mempunyai kelenjar susu.

3. Perkembangbiakan Hewan dengan Bertelur dan Melahirkan  (Ovovipar)
Kadal sebenarnya merupakan hewan bertelur tetapi telurnya menetas di dalam tubuh induk betina kemudian anaknya keluar dari tubuh induk betina.
Ciri-ciri Ovovivipar sama dengan ciri-ciri ovipar.

Manfaat Bakau, Tumbuhan Penjaga Pesisir Pantai






Saya akan membahas tentang tumbuhan bakau dan berbagai manfaat yang di milikinya. Bakau merupakan tumbuhan unik yang terdapat di muara sungai, daerah pasang surut dan pesisir laut. Tumbuhan ini unik , karena memiliki ciri-ciri gabungan dari tumbuhan yang hidup di darat dan di laut. Bakau memiliki akar napas, yang berfungsi menyerap oksigen dari udara. Ini merupakan cara adaptasi tumbuhan terhadap kondisi tanah yang miskin oksigen


Keberadaan bakau di lingkungannya memiliki berbagai manfaat, antara lain sebagai berikut.

1. Melindungi pantai dari erosi dan abrasi
Adanya bakau di pesisir pantai bermanfaat untuk menjaga agar garis pantai tetap stabil dan tidak terkikis oleh terpaan ombak.
2. Menahan rembesan air laut ke darat.
3. Sebagai perangkap zat-zat pencemar dan limbah industri.
4. Menciptakan udara pesisir yang bersih dan segar.
5. Menjadi habitat alami berbagai biota darat dan laut.
6. Mengurangi dampak bencana akibat gelombang laut, seperti badai dan gelombang pasang.

Sejarah Kopi dan Pemprosesan Kopi


Para penggemar kopi,  yang belum tau sejarah kopi baca ini dulu yuk

    Kopi adalah minuman hasil seduhan biji kopi yang telah disangrai dan dihaluskan menjadi bubuk. Kopi merupakan salah satu komoditas di dunia yang di budidayakan lebih dari 50 negara.
Dua varietas kopi yang terkenal adalah kopi robusta (Coffea nephora) dan kopi arabika (Coffea arabica).

Sejarah Kopi dan Pemprosesan Kopi    Pemrosesan kopi melalui proses yang panjang yaitu dari pemanenan biji kopi yang telah matang baik dengan cara mesin maupun dengan tangan kemudian dilakukan pengeringan lalu penyangraian dengan tingkat derajat yang bervariasi. Setelah di sangrai biji kopi dihaluskan atau digiling menjadi bubuk kopi. Baru kopi dapat di seduh dan di nikmati.

    Sejarah mencatat kopi ditemukan pertama kali oleh bangsa Etiopia Di Benua Afrika sekitar 3000 tan ( 1000 SM ) yang lalu. Indonesia sendiri menghasilkan 400 ribu ton kopi per tahunnya. Daerah penghasil kopi di Indonesia antara lain Aceh, Sumatra Utara, Lampung, Priangan dan Ambarawa. Kelima daerah itu memiliki jenis kopi yang sangat enak.

    Kopi merupakan salah satu tanaman tropis yang tumbuh pada ketinggian antara 300 sampai dengan 1.850 meter diatas permukaan laut. Suhu yang dibutuhkannya untuk dapat tumbuh dengan baik antara 17o – 24oC. Dan curah hujan 1.500 –  2.500 mm/tahun.

    Sebagai Vegetasi di pegunungan, pohon kopi juga berfungsi mencegah terjadinya erosi. Gugus tanaman kopi yang di tanam berjajar rapi dengan jarak dua meter menahan derasnya aliran air sehingga tanah tidak terkikis terbawa air.

    Di balik secangkir kopi yang biasa kita minum setiap hari, dapat diketahui bahwa faktor lingkungan mempengaruhi pertumbuhan dan rasa kopi. Lingkungan yang tepat akan memberikan hasil yang baik dalam setiap seduhannya.

Demikian artikel tentang sejarah kopi dan pemprosesan kopi, mudah-mudahan bermanfaat.

Selasa, 11 Oktober 2016

Mengenal Indonesia Tanah Airku






Mari kita mengenal tentang Negara tercinta kita Indonesia


1. Letak Indonesia
Nama negara kita adalah Republik Indonesia dengan jumlah pulau lebih dari 17.508 buah. Indonesia terletak pada 6o LU – 11o LS dan 95o BB – 141o BT. Berada di daerah katulistiwa. Oleh sebab itu, tanah air kita terkenal dengan sebutan Zamrud Khatulistiwa. Luas wilayah Indonesia seluruhnya 5.193.252km2

2. Bentuk Negara Indonesia
Negara Indonesia berbentuk Negara Kesaturan Republik Indonesia dengan falsafah Pancasila dan semboyan Bhineka Tunggal Ika, walaupun berbeda beda suku bangsa, agama, bahasa, dan adat istiadat, namun tetap satu jua.

3. Sistem Pemerintahan Negara Indonesia
Sistem pemerintahan berdasarkan Demokrasi Pancasila yang berarti dari rakyat, oleh rakyat, dan untuk rakyat. Demokrasi pancasila artinya demokrasi berdasarkan musyawarah untuk mufakat.

4. Dasar Negara Indonesia
Dasar negara kita adalah Pancasila

5. Bendera Kebangsaan Negara Indonesia
Bendera negara kita Merah Putih.

6. Lagu Kebangsaan Negara Indonesia
Lagu kebangsaan kita Indonesia Raya di ciptakan oleh Wr. Supratman.

7. Bahasa Persatuan Negara Indonesia
Bahasa persatuan kita Bahasa Indonesia

8. Lambang Negara Indonesia
Lambang Negara kita Garuda Pancasila.

Wayang , Jinising Wayang Pewayangan



 Wayang merupakan salah satu kesenian budaya di Indonesia, berikut adalah jenis wayang / pewayangan

1.    Wayang Beber                     : Wayang wujud gambar jejeran, saka kertas kandel/mori
                                                    sing   wis di gambari.           
                                                    Critane R. Panji Inu Kertapati lan Dewi Sekartaji.
2.    Wayang Gedhog /Wasana    : Wayang sing kagawe saka lulang.
                                                    Critane R. Panji Inu Kertapati.
3.    Wayang Golek                     : Wayang saka kayu kawangun golek Critane Mahabarata
                                                    lan Ramayana.
4.    Wayang Jemblung                : Wayang saka kayu kawangun wong.
                                                    Sumebar in daerah pesisir lor pulo Jawa, Blora, Cepu.
                                                    Creitane bab Babad (kaya kethoprak).
5.    Wayang Kancil / Dupara      : Wayang kang kagawe saka lulang. Cerita kancil.
6.    Wayang Klithik                    : Wayang kang kagawe saka kayu gepeng
7.    Wayang Krucil                     : Wayang saka lulang cilik-cilik, tangane wudhar siji,
                                                    sijine malangkerik. Critane bab Babad.
8.    Wayang Madya                   : Wayang saka lulang, malika jaman Demak.
                                                    Critane Mahabarata.
9.    Wayang Menak                   : Wayang saka kayu kawangun wong.
                                                    Critane Wong Agung Jayengrana, Umarmaya,
                                                    lan Umarmadi (dakwah agama islam).
10.    Wayang Potehi                  : Wayang wujud boneka, cilik-cilik.
                                                    Critane jaman KratonTar Tar / Babad Cina.
11.    Wayang Purwa                  : Wayang sing kagawe saka kulit (lulang).
                                                    Critane Mahabarata lan Ramayana.
12.    Wayang Suluh/Pancasila    :  Wayang saka lulang Kawangun wong.
                                                    Ceritane Panguripane wong.
13.    Wayang Wahyu                 :  Wayang saka lulang kawangun wong.
                                                     Critane bab penerangan agama (Katholik)
14.    Wayang Wong                   :  Wayang sing ditindakake dening wong.
                                                     Critane Mahabarata lan Ramayana  Jinising wayang

Cumi Isi Kuah Kare







Yuk coba masak cumi isi kuah kare yang nikmat. Resep cara membuat cumi isi kuah kare yang lezat.


Bahan

500 g cumi kupas, sisihkan buang kepala, bersihkan isi perutnya
3 sdm minyak goreng
2 lbr daun salam
2 btg serai, memarkan
500 ml santan

Isi

150 g tahu putih, haluskan
1 bh putih telur
1 sdm daun bawang, iris halus
1 sdt garam
½ sdt merica bubuk

Bumbu Halus

4 bh kemiri
3 cm kunyit
3 bh cabai merah
6 bh bawang merah
4 siung bawang putih
2 sdt ketumbar
1 sdt jintan

Cara membuat cumi isi kuah kare

1. Aduk semua bahan isi, lalu masukkan ke dalam cumi. Tambahkan kepala cumi. Semat dengan lidi. Kukus selama kurang lebih15 menit.
2. Panaskan minyak goreng. Tumis bumbu halus, daun salam, dan serai sampai harum. Tuangi santan, masak sambil diaduk hingga mendidih.
3. Masukkan cumi, masak sambil diaduk sampai bumbu meresap. Hidangkan selagi hangat.